

WartaBerita.Net | MANCHESTER — Laga Manchester United vs Arsenal berlangsung seru dari awal hingga akhir. Awalan sempurna Arsenal di Premier League Musim 2022 -2023 yang telah meraih 5 kemenangan beruntun dari 5 laga telah berhenti di kaki The Red Devils.
Manchester United di bawah asuhan Erik ten Hag menghentikan langkah impresif Arsenal itu lewat kemenangan 3-1 di Old Trafford, pada Ahad (4/9/2022).
Kemenangan Manchester United vs Arsenal itu membuat Tim Setan Merah meraih empat kemenangan berturut-turut di liga Premier Inggris. Erik ten Hag menyambut baik dampak positif Antony setelah proses kepindahannya dari Ajax usai pada seminggu sebelumnya.
Jalannya Permainan Manchester United vs Arsenal
Membuka pertandingan Manchester United vs Arsenal ini, pemain dari kedua tim saling bernafsu untuk menyerang.
Tembakan kaki kiri Christian Eriksen pada menit ke-8 dari bagian tengah dekat kotak penalti meleset ke kiri gawang Arsenal. Diogo Dalot memberikan umpan silang yang disia-siakan oleh pemain asal Denmark itu.
Giliran Arsenal yang kali ini mampu mencetak gol lewat Gabriel Martinelli, setelah lepas dari perangkap offside di menit ke-12. Sayangnya, wasit menganulir gol itu setelah tinjauan VAR. Alasannya, telah terjadi pelanggaran.
Manchester United membuka skor di menit ke-35 lewat serangan yang menjadi ciri khas tim asuhan Erik ten Hag. Setiap pemain United menyentuh bola secara berturut-turut, sebanyak 18 operan tak terputus hingga menghasilkan gol pertama. Ini termasuk posisi David de Gea di luar gawangnya untuk mendukung serangan.
Pemain debutan asal Ajax, Antony berhasil memanfaatkan sodoran bola dari Marcus Rashford, dan menceploskan bola dengan kaki kirinya ke gawang Arsenal. 1-0.
Keunggulan satu gol untuk Tim Setan Merah bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Arsenal mengambil inisiatif penyerangan, dan akhirnya membuahkan hasil. Bukayo Saka menyamakan kedudukan bagi Arsenal pada menit ke-60. 1-1.
Gol Saka ini membuat Arsenal bernafsu mengejar gol berikutnya, namun hal ini membuka ruang untuk serangan balik Manchester United. Enam menit berselang dari gol Arsenal itu, United kembali unggul.
Dari garis tengah, Marcus Rashford menyongsong operan Bruno Fernandes, dan melakukan tembakan dengan kaki kanan dari luar kotak 16 ke sudut kiri bawah, yang tak mampu ditahan kiper Arsenal, Aaron Ramsdale. 2-1.

Di tengah gempuran Arsenal, Manchester United kembali mencetak gol lewat serangan balik di menit ke-75. Marcus Rashford kembali mencetak gol, dan kali ini memanfaatkan umpan matang Christian Eriksen. 3-1.
Laga Manchester United vs Arsenal berlangsung seru hingga akhir, dan keunggulan United 3-1 bertahan hingga peluit akhir ditiupkan wasit.
Tim asuhan Mikel Arteta tetap berada di puncak klasemen meski kalah, dengan Manchester City dan Tottenham terpaut satu poin di urutan kedua dan ketiga.
Sementara, Manchester United bertengger di posisi kelima klasemen sementara dengan 4 kemenangan beruntun. Padahal, Tim Setan Merah membuka musim 2022-2023 dengan 2 kekalahan beruntun dari Brighton & Hove Albion dan Brentford.
Menganggapi kemenangan atas Arsenal 3-1, pelatih asal Belanda itu bersikeras terlalu dini untuk menganggap mereka penantang gelar.
“Kami berada di awal proses, kami masih jauh,” kata Ten Hag pada konferensi pers. “Kami harus mulai melakukan hal-hal yang jauh lebih baik daripada yang kami lakukan, itu adalah investasi. Kami harus menjadi lebih baik jika Anda ingin memenangkan trofi pada akhirnya,” pungkasnya.

Susunan pemain
Manchester United (4-2-3-1): David de Gea; Diogo Dalot, Raphael Varane, Lisandro Martinez, Tyrell Malacia; Christian Eriksen, Scott McTominay; Antony, Bruno Fernandes, Jadon Sancho; Marcus Rashford.
Arsenal (4-2-3-1): Aaron Ramsdale; Ben White, Gabriel Magalhaes, William Saliba, Oleksandr Zinchenko; Albert Sambi Lokonga, Granit Xhaka; Bukayo Saka, Martin Odegaard, Gabriel Martinelli; Gabriel Jesus.
[WB]